Laman

Selasa, 19 November 2013

Hati-Hati Banyak Mata-Mata di Dunia Maya (stalking)

 Mungkin bagi orang yang belum pernah dengar nama stalking, di kira sebuah benda yang mirip kaos kaki, yang di pakai sampai paha, yang biasanya di pakai oleh cewek. Tapi stalking yang di maksud di sini adalah memata-matai seseorang melalui sosial media. Tidak sedikit orang melakukan stalking untuk mengetahui identitas orang yang di suka atau hanya sekedar ingin tau aktivitas yang di lakukan orang yang di suka

 Mungkin di jaman dulu, sebelum ada sosial media, stalking di lakukan dengan cara curi-curi pandang, pura-pura lewat di depan rumah orang yang di suka atau waktu selisihan jalan pura-pura ngak ngeliat begitu lewat langsung memandanginya dari belakang. Dan sekarang semua menjadi muda karena adanya sosial media. Misalnya ada cewek yang kita taksir, untuk tau aktivitas yang dia lakukan kita tinggal cek timeline di twitternya, baca status2 di facebooknya Atau lihat-lihat fotonya di instagram (waduh buka rahasia sendiri).

 Makanya berhati-hatilah dalam menggunakan sosial media. Jangan semua yang bersifat terlalu pribadi di share di sosial media. Karena tidak sedikit orang yang memata-matai anda di sosial media berniat untuk melakukan kejahatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar